Wisuda114 : "Sistem Pengaturan Lampu Taman Bertenaga Surya".


Assalamu'alaykum Wr. Wb.

Halo sobat, lama tak jumpa ya. Sudah 2 bulan lamanya saya vacum dari dunia per"bloggeran", alias berhenti menulis. Alasannya sederhana saja, karena saya sekarang sudah menjadi mahasiswa Tingkat Akhir dan harus fokus pada apa yang akan menjadi tugas akhir saya nanti. Pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi sedikit mengenai usulan tugas akhir saya yang berjudul "Sistem Pengaturan Lampu Taman Bertenaga Surya."


Uraian Tugas Akhir:

Pada tugas akhir ini akan dibuat sebuah prototype sistem pengaturan lampu taman bertenaga surya. Prototype ini terdiri dari panel surya, rangkaian battery charger, accu, mikrokontroler arduino, sensor arus dan tegangan, serta lampu taman DC. Energi surya akan diubah menjadi energi listrik melalui panel surya yang kemudian ditransformasi tegangannya melalui rangkaian battery charger. Tegangan keluaran dari battery charger harus sesuai dengan tegangan charging accu yang diinginkan sehingga accu dapat terisi. Untuk itu pada tugas akhir ini dilengkapi juga dengan desain battery charger yang mengacu pada tegangan output dari panel surya. Intensitas pencahayaan dari lampu taman ini dikontrol menggunakan sensor LDR agar daya yang digunakan lebih efisien.  
  
Lampu taman yang digunakan adalah lampu DC 5 watt. Dengan menggunakan lampu DC, diharapkan mempunyai tingkat efisiensi yang tinggi daripada lampu jenis AC. Lampu DC juga tidak memerlukan inverter dalam penyalaannya. Pada siang hari, panas matahari akan menghasilkan listrik yang kemudian disimpan dalam sebuah baterai. Saat malam tiba, listrik yang disimpan dalam baterai tadi akan digunakan untuk menyalakan lampu taman. Kemudian menjelang pagi lampu taman tersebut akan mati secara otomatis. Jadi, waktu yang dibutuhkan lampu taman saat menyala berkisar 11 jam.

Skema Kerja Alat:

Blok Fungsional Sistem

Dari Gambar di atas, dijelaskan bahwa Tugas Akhir ini sumber energi listrik yang digunakan untuk mencharging accumulator 12 Volt 2 buah yang diseri ini berasal dari solar cell. Solar cell merupakan salah satu energi terbaharukan yang ketersidaannya tidak akan habis. Dalam Tugas Akhir ini, dibuat suatu alat untuk mengonversi energi matahari menjadi energi listrik dengan solar cell. Kemudian energi listrik ini akan disimpan di accumulator dengan kapasitas 12 Volt 9 AH ( 2 buah aki masing-masing 12 V). Karena tegangan output dari panel surya berkisar 10-20 Volt maka diperlukan rangkaian yang dapat menaikkan tegangan. Sehingga diperlukan rangkaian boost converter agar tegangan yang dihasilkan dapat disimpan accumulator 24 Volt. Boost converter akan dikontrol dengan sedemikian rupa agar tegangan output konstan sehingga dapat disimpan accumulator 24 Volt. Pengisisan accumulator ini dapat dilihat di tampilan LCD. Dengan menampilkan kapasitas saat pengisian accumulator, tegangan dan arus yang disimpan oleh accumulator 24 Volt.

Pada sistem pengisian accumulator 24 Volt ini menggunakan mikrokontroller sebagai pusat pengendali dari sistem charging. Sehingga ketika pengisian accumulator telah penuh, sensor tegangan dan sensor arus akan membaca di sistem dan akan mengirimkan ke mikrokontroller. Lalu mikrokontroller mengirim perintah ke switch untuk memutus sistem charging. Agar accumulator tidak overcharge dan tidak mudah rusak. Pengisian accumulator akan aktif lagi ketika kapasitas baterai sekitar 40 % dengan feedback sensor tegangan. Dan sensor tegangan akan mengirimkan ke mikrokontroller untuk mengaktifkan kembali sistem charging.

Kemudian aki 24 Volt akan menyuplai rangkaian driver lampu untuk menyalakan lampu DC. Intensitas cahaya lampu DC akan diatur oleh rangkaian sensor cahaya yang tersambung dengan mikrokontroller. LDR pada sensor cahaya berfungsi untuk menangkap besaran intensitas cahaya yang kemudian dikonversi menjadi satuan ADC. ADC tersebut yang nantinya akan mengatur intensitas cahaya lampu.

Relevansi: 
  • Pemanfaatan energi matahari sebagai energi alternatif yang digunakan untuk sistem pengaturan lampu taman.
  • Pengaturan intensitas penerangan lampu taman guna menghemat konsumsi daya.
  • Dengan terciptanya prototype ini, diharapkan dapat membangun sebuah taman wisata pada daerah yang belum teraliri listrik.
#BismillahTA
#Wisuda114
#D3TeknikElektro
#PLN'13    


Wassalamu'alaykum Wr. Wb.

4 comments

wah mahasiswa tingkat akhir ig hahaha. Semangat, ndang lulus ndang ilmune dimanfaatke bagi Indonesia ya, sukses selalu. :D.
pertama kali mampir, ijin tak follow ya din hehe

Reply

waaaaa, mas oky....
suwun mas wes mampir. suwun doane pisan, semoga TAku berkah :D

Reply

aamiin, semangat terus ojo mlempem pokok e.

Reply

Keren bgt mas Tugas Akhirnyaa!1

Reply

Post a Comment

Notes from Admin :
- Berkomentarlah sesuai dengan isi artikel
- Tidak diperbolehkan Untuk Mempromosikan Barang Atau Berjualan
- Komentar dilarang mengandung konten sara, pornografi, kekerasan, pelecehan dan sejenisnya
- Bagi Komentar Yang Menautkan Link Aktif Dianggap Spam
- Silahkan Follow Blog ini 100% saya Akan Follow back

close